Minggu, 14 Oktober 2012

TIPS MENYEMPURNAKAN SAUS DAGING

TIPS MENYEMPURNAKAN SAUS DAGING

Ada beberapa masalah yang bisa timbul saat Anda memasak saus daging, di antaranya saus yang terlalu berlemak, menggumpal, terlalu asin, terlalu encer, atau warna saus daging yang kurang gelap. Untuk menyelamatkan saus daging Anda dari masalah-masalah tersebut, simak beberapa tips berikut ini.
  • Bila saus daging terlalu berlemak
Singkirkan lemak pada bagian atas saus dengan sendok ataupun hisap dengan sepotong roti. Bila lemak terdapat pada bagian tengah saus daging, Anda bisa mendinginkan saus daging selama beberapa waktu atau di dalam kulkas agar lemak menggumpal ke atas saus daging, sehingga Anda bisa menyingkirkannya dengan mudah.
  • Bila saus daging menggumpal
Anda bisa menghilangkan gumpalan dengan saus daging dengan cara menyaring saus daging tersebut. Anda juga bisa menghaluskan saus daging dengan memblendernya selama 30 detik sampai 1 menit.
  • Bila warna saus daging kurang gelap
Tambahkan kopi, coklat bubuk, ataupun bumbu berwarna gelap lainnya untuk menggelapkan warna saus daging. Perbandingan jumlah yang ditambahkan adalah 1 sendok teh kopi instan atau coklat bubuk untuk setiap 2 cangkir saus daging.
  • Bila saus daging terlalu asin
Bila saus daging sangat terlalu asin, tambahkan cairan ke dalam saus daging. Tapi bila saus daging hanya sedikit terlalu asin, tambahkan sejumput gula ke dalam saus.
  • Bila saus daging terlalu encer
Semakin lama dimasak, maka saus daging akan semakin kental. Bila Anda tidak memiliki banyak waktu untuk memasak saus daging, Anda bisa menambahkan bahan pengental seperti tepung maizena. Bila Anda menambahkan tepung maizena ked alam saus daging, pastikan Anda mendidihkan saus daging sebelum disajikan untuk menghilangkan rasa khas tepung maizena.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar